Peringatan Tahun Baru Islam 1441 H di Kecamatan Purwoasri

   Purwoasri – Sabtu (31/8), Peringatan Tahun Baru Islam 1441 H pemerintah Kecamatan Purwoasri mengadakan pawai taaruf yang diikuti mulai dari tingkat TK/RA, SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA/SMK, dan organisasi masyarakat (ormas) Islam sekecamatan Purwoasri. Pawai taaruf berstart dan diberangkatkan oleh KH. Nashir Badrus dan Bapak Camat pukul 07.30  di lapangan Desa Ketawang, Kecamatan Purwoasri.

   Madrasah Tsanawiyah Negeri 3 Kediri mengirimkan peserta pawai taaruf mulai dari kelas 7,8,9. Pakaian untuk siswamenggunakan baju koko putih dan bersarung sedangkan siswi menggunakan gamis putih. Setiap kelas yang mengikuti pawai didampingi 2-3 bapak ibu guru. “Kita siap mengikuti pawai ini meski jalan cukup jauh heheh,” ujar Javiar siswa kelas 7.

  “Begitu antusias dan kreatif para siswa kita dalam mengikuti pawai ini. Ada yang membuat banner sebagai identitas kelas dan ada juga yang membuat slogan yang bernuansa islami. ”tutur Bapak Jamiluddin, Kamad MTsN 3 Kediri. Beliau menambakan semua siswa beserta wali kelas dibebaskan untuk berkreasi dalam kegiatan pawai ini.

   Selain siswa-siswi MTsN 3 Kediri semua bapak dan ibu guru juga turut ikut mendampingi, mengawasi siswa-siswi, dan memandu untuk bersholawat di sepanjang jalan. “Jadi kita tidak hanya ikut pawai untuk bersenang-senang dan berbicara di jalan, melainkan juga untuk senantiasa mengingat Allah SWT dan Nabi Muhammad SAW melalui bersholawat,” kata Ibu Titik selaku waka kesiswaan MTsN 3 Kediri.

  Peserta pawai taaruf diberangkat pukul pukul 07.30  di lapangan Desa Ketawang, Kecamatan Purwoasri oleh KH. Nashir Badrus selaku Pimpinan Pondok Pesantren Al-Hikmah Purwoasri dan Bapak Camat. Gus Nasir, sapaan beliau dengan penuh semangat memberangkatkan dan mendampingi peserta pawai taaruf. Jumlah peserta pawai ditaksir mencapai kurang lebih ada 60 regu/kelompok. Setiap peserta pawai memiliki identitas atau tema yang berbeda sesuai dengan kekrerativitasan masing-masing. Nampak sorak sorai para warga menyambut peserta pawai.

   “Peringatan tahun baru Islam tahun ini cukup berbeda dan meriah dibandingkan tahun-tahun sebelumnya,” tutur Junaedi warga sekitar. Semua peserta pawai taaruf ini sampai memasuki finish di Kantor Kecamatan Purwoasri pukul 11.00 wib.

(hsm/mtsn3kdr)

Tulisan Lainnya
LOMBA PENULISAN ARTIKEL KEPENDUDUKAN 2021 "BERANI LAWAN NAPZA" OLEH AGELYA DWI NURAINI N. DARI MTSN 3 KEDIRI

BERANI LAWAN NAPZA Hai teman-teman! Apakah Kalian tahu apa itu Napza?    Napza merupakan akronim dari narkotika, psikotropika, dan zat adiktif lainnya. Napza mengandung oba

02/11/2021 08:34 - Oleh Administrator - Dilihat 1371 kali
Penilaian Akhir Tahun 2019/2020 Hari Kedua di MTsN 3 Kediri Jawa Timur

   Kabupaten Kediri, Jawa Timur  (MTsN 3) – Pada pelaksanaan  Penilaian Akhir Tahun (PAT)  hari kedua di  MTsN 3 Kediri, Jawa Timur berjalan dengan l

04/06/2020 13:45 - Oleh Administrator - Dilihat 1300 kali
Penilaian Akhir Tahun 2019/2020 di MTsN 3 Kediri Jawa Timur

    Kabupaten Kediri, Jawa Timur (MTsN 3) – Di tengah pandemic covid-19 hampir semua sektor terdampak takterkecuali di dunia pendidikan. Pada pelaksanaan Penilain A

03/06/2020 12:56 - Oleh Administrator - Dilihat 2652 kali
Peringatan Hari Anak Internasional di MTsN 3 Kediri

  Purwoasri (7/11) - Dalam rangka memperingati Hari Anak Internasional dan menindaklanjuti surat edaran terkait pelaksanaan sehari belajar di luar kelas dari Kementerian Pemberdaya

07/11/2019 13:00 - Oleh Administrator - Dilihat 1711 kali
MTsN 3 Kediri Berjaya di Tingkat Jawa Timur

  Purwoasri (28/10) – Siswa MTsN 3 Kediri menyabet juara 2 di Olimpiade PAI (Pendidikan Agama Islam) tingkat Jawa Timur yang diselenggarakan di UINSA Surabaya. Olimpiade PAI

29/10/2019 16:27 - Oleh Administrator - Dilihat 1881 kali