Pendidikan dan Pelatihan Dasar PMR Madya Unit MTsN 3 Kediri ke – IX “Menjadi Sukarelawan yang Mandiri dan Profesional”

  Purwoasri (5/10) - PMR Madya Unit MTsN 3 Kediri mengadakan Pendidikan dan Pelatihan Dasar (Diklatsar) ke –IX selama tiga hari dimulai hari Jumat-Sabtu bertempat di MTsN 3 Kediri. Kegiatan diiikuti oleh seluruh anggota PMR Madya Unit MTsN 3 Kediri mulai dari kelas 7, 8, dan 9. Sabtu (5/10), secara resmi Diklatsar PMR Madya Unit MTsN 3 Kediri ke –IX dibuka oleh Bapak Drs. Jamiluddin, M.Pd. I selaku Kepala MTsN 3 Kediri. Beliau menyampaikan bahwa seorang anggota  PMR harus bisa bekerja sendiri maupun berkelompok, memiliki tanggung jawab tinggi, dan dengan penuh keikhlasan dalam bertugas. “Sesuai dengan tema yang diusung, Kalian harus menjadi sukarelawan yang mandiri dan professional, dan saya tambahkan harus berguna untuk sesama,” tutur beliau menutup sambutannya.

   Kegiatan pada hari Sabtu dimulai dari  pemberian materi dapur umum dan gerakan ke palang merahan yang disampaikan oleh anggota PMI Kabupaten Kediri. Kemudian malamnya dilanjutkan Pensi “Pentas Seni” yang ditampilkan oleh semua anggota PMR mulai dari kelas 7,8, dan 9.

   Sebelumnya Jumat (4/10), Diklatsar PMR sudah dimulai. Kegiatan dimulai sepulang sekolah pukul 13.30-16.00 yang diisi dengan kegiatan latihan baris-berbaris yang dibimbing oleh anggota Banser. Terlihat semua anggota PMR dengan penuh semangat mengikuti latihan baris. “Pembinanya cukup keras dan disiplin dalam melatih baris, tapi saya senang.”ujar Eksi salah satu peserta Diklatsar PMR.

   Minggu (6/10), kegiatan diawali dengan sholat subuh berjamaah. Kemudian dilanjut dengan materi kepimpinan dan outbond yang bertempat di lapangan madrasah. Sebagai materi akhir semua anggota PMR mendapatkan penjelasan tentang “Pertolongan Pertama” yang disampaikan oleh anggota PMI Kabupaten Kediri.

“Alhamdulillah kegiatatan Pendidikan dan Pelatihan Dasar (Diklatsar) PMR ke –IX yang dilaksanakan selama tiga hari berjalan dengan lancar, walaupun ada sedikit gangguan. Akan tetapi tidak sampai mengganggu jalannya kegiatan.” Jelas Bapak Puguh selaku Pembina PMR Madya Unit MTsN 3 Kediri.  Kegiatatan Pendidikan dan Pelatihan Dasar (Diklatsar) PMR ke –IX selesai pukul 12.00 wib.

(hms/mtsn3kdr)

Tulisan Lainnya
LOMBA PENULISAN ARTIKEL KEPENDUDUKAN 2021 "BERANI LAWAN NAPZA" OLEH AGELYA DWI NURAINI N. DARI MTSN 3 KEDIRI

BERANI LAWAN NAPZA Hai teman-teman! Apakah Kalian tahu apa itu Napza?    Napza merupakan akronim dari narkotika, psikotropika, dan zat adiktif lainnya. Napza mengandung oba

02/11/2021 08:34 - Oleh Administrator - Dilihat 1352 kali
Penilaian Akhir Tahun 2019/2020 Hari Kedua di MTsN 3 Kediri Jawa Timur

   Kabupaten Kediri, Jawa Timur  (MTsN 3) – Pada pelaksanaan  Penilaian Akhir Tahun (PAT)  hari kedua di  MTsN 3 Kediri, Jawa Timur berjalan dengan l

04/06/2020 13:45 - Oleh Administrator - Dilihat 1284 kali
Penilaian Akhir Tahun 2019/2020 di MTsN 3 Kediri Jawa Timur

    Kabupaten Kediri, Jawa Timur (MTsN 3) – Di tengah pandemic covid-19 hampir semua sektor terdampak takterkecuali di dunia pendidikan. Pada pelaksanaan Penilain A

03/06/2020 12:56 - Oleh Administrator - Dilihat 2637 kali
Peringatan Hari Anak Internasional di MTsN 3 Kediri

  Purwoasri (7/11) - Dalam rangka memperingati Hari Anak Internasional dan menindaklanjuti surat edaran terkait pelaksanaan sehari belajar di luar kelas dari Kementerian Pemberdaya

07/11/2019 13:00 - Oleh Administrator - Dilihat 1692 kali
MTsN 3 Kediri Berjaya di Tingkat Jawa Timur

  Purwoasri (28/10) – Siswa MTsN 3 Kediri menyabet juara 2 di Olimpiade PAI (Pendidikan Agama Islam) tingkat Jawa Timur yang diselenggarakan di UINSA Surabaya. Olimpiade PAI

29/10/2019 16:27 - Oleh Administrator - Dilihat 1863 kali